Tidur di kasur wangi dan bersih tentu menyenangkan. Namun, apakah kalian yakin di balik selimut dan bantal tersebut aman dari binatang kecil yang berbahaya? Yap, bisa saja di kasur Anda terdapat tungau. Apa itu tungau? Tungau merupakan hewan sejenis microspider yang dapat mengganggu waktu istirahat tidur Anda.
Dengan ukurannya yang amat sangat kecil, tungau pada dasarnya memang sulit ditemukan dengan mata telanjang. Bisa dibayangkan jika Anda tidur di kasur yang ada banyak tungau bersembunyi di balik bantalnya? Tentu akan menimbulkan infeksi kulit. Oleh karena itu, supaya tidak menimbulkan hal buruk, maka lakukan sedot tungau secara rutin.
Penyakit yang Ditimbulkan Tungau
Sedot tungau merupakan layanan pembersihan beberapa atribut di dalam kamar seperti kasur, sprei, bantal dan sebagainya. Sedot tungau penting dilakukan agar Anda dan keluarga terhindar dari bahaya penyakit. Nah, berikut ada beberapa bahaya dari tungau yang bisa terjadi pada keluarga, diantaranya:
1. Infeksi Kulit
Bisa dibilang ini adalah masalah kesehatan yang paling utama berkat adanya tungau. Yap, parasit kecil ini bisa memicu banyak infeksi kulit mulai dari scabies alias kudis sampai eksim. Kalau sudah begini, kegiatan Anda sehari-hari sudah pasti bakal terganggu dan bukan tak mungkin infeksi kulit itu membekas sehingga mengurangi rasa percaya diri. Supaya tidak mengalaminya, penting melakukan sedot tungau secara rutin dan tepat.
2. Masalah Pernapasan
Bukan hanya memicu masalah pada permukaan kulit dan anggota tubuh lain yang digigit oleh si kutu busuk, tanpa disadari rupanya tungau juga dapat menyebabkan masalah pernapasan. Bagaimana bisa? Karena Anda terlalu sering menghirup udara kotor bercampur debu dan juga kotoran tungau. Kuman berbahaya ini jika terhirup oleh saluran napas akan membuatnya bernapas hingga kesulitan bernapas.
Kalau dibiarkan, penyakit pernapasan akibat keberadaan tungau di kasur ini bukan tak mungkin bakal memicu penyakit asma. Sekadar informasi, asma adalah gangguan napas yang membuat penderita mengalami kesulitan dalam menghirup udara.
3. Gatal Berlebihan
Selain bisa menyebabkan infeksi kulit, inilah masalah berikutnya yang disebabkan oleh tungau yakni rasa gatal yang berlebihan. Karena tungau sudah pasti akan menggigit anggota tubuh kita, lalu menimbulkan ruam merah pada kulit dan rasa gatal tak tertahankan. Bahkan beberapa orang juga bisa mengalami alergi ketika ada kotoran tungau yang hinggap di kulit tubuh.
4. Ganggu Kualitas Tidur
Dan akhirnya karena udara yang dihirup sudah buruk entah karena penuh debut atau tercampur kotoran tungau, ditambah kulit yang gatal lantaran digigit, sudah pasti akan mengganggu kualitas tidur. Bukan tak mungkin Anda bakal sering terbangun di malam hari hanya karena ulah si tungau. Tentu kualitas tidur yang buruk akhirnya akan mengganggu juga kegiatan sehari-hari.
5. Bersin dan Pilek
Masalah kesehatan terakhir yang bisa disebabkan oleh tungau adalah bersin-bersin hingga pilek tanpa henti. Gejala ini dipicu oleh debu yang menempel pada kasur sudah tercampur kotoran tungau. Sehingga saat masuk ke hidung, organ ini akan menganggapnya sebagai benda asing dan menyebabkan pilek. Agar bisa sembuh dari pilek ini, Anda harus rajin membersihkan kasur dari tungau.
Bagaimana? Masih berpikir kalau tungau ini dibiarkan begitu saja? Untuk itulah ada baiknya Anda mulai mencari cara sedot tungau secara tepat. Pertimbangkan jasa pest control untuk memastikan tungau hilang dari kasur Anda. Salah satu jasa pest control yang memberikan treatment pembasmi tungau adalah pestcare.id.
Tungau termasuk kategori hama perumahan yang dapat dihilangkan melalui treatment bed bugs protection. Untuk pengendalian hama tersebut maka dilakukan secara menyeluruh dengan tenaga teknisi profesional. Tak hanya tungau, pestCare melayani jasa pengendalian hama seperti rayap, tikus, lalat, bahkan kucing. Pengendalian hama dilakukan dengan treatment intensif dengan bahan kimia yang ramah lingkungan dan dapat diaplikasikan ke berbagai jenis properti hunian.
Kamu bisa dapatkan layanan jasa pest control untuk kebutuhan industri dan rumah tangga dengan peningkatan prevention, exclusion, sanitation, dan treatment. Pelajari lebih lanjut tentang layanan pestCare!
Comments